Punya Pasangan Yang Over Posesif, Begini Cara Mengatasinya Agar Pernikahan Langgeng

cara mengatasi sifat posesif

Cara Mengatasi Sifat Posesif – Rasa cinta berlebih yang berujung ingin memberikan kasih sayang sepanjang waktu dan memiliki seutuhnya satu sama lain merupakan hal baik dalam sebuah hubungan pernikahan. Namun apa jadinya jika hal positif itu secara tidak sadar mulai menggerogoti diri karena indikasi over posesif yang tidak wajar mulai muncul .

Sifat posesif sendiri sebenarnya baik, namun jika sudah memasuki kategori tidak wajar dan menjurus ke over posesif, segeralah minta bantuan konseling pernikahan.

Baca juga: Bingung Menentukan Psikolog Pernikahan Terbaik, Cara Ampuh Ini Harus Anda Coba

Perlu Anda pahami, bawah sifat posesif berlebih tidak hanya merugikan Anda sendiri dari segi mental, namun juga bisa melukai pasangan Anda.

Lantas, bagaimana cara mengatasi sifat posesif seperti ini?

Cara Mengatasi Sifat Posesif Berlebih, Kunci Keluarga Bahagia dan Harmonis

Percaya deh jika Anda terus berusaha untuk mempertahankan sifat over posesif, rumah tangga Anda tidak akan bahagia dan harmonis. Rasa takut dan terbatasi membuat pasangan Anda tidak nyaman sehingga beresiko membuatnya melarikan diri di kemudian hari

Renungkan sejenak, bagaimana rasanya jika Anda menjalani hidup terkekang dan tidak bebas? Apakah Anda bisa merasa nyaman? Tentu tidak nyaman ya.

Berikut ini terdapat beberapa cara mengatasi sifat posesif berlebih yang bisa Anda coba:

1.Pahami Penyebab Utama Kenapa Anda Bisa Mempunyai Sifat Posesif

Setiap orang yang mempunyai sifat posesif, penyebab utamanya pasti berbeda-beda. Mulai dari trauma yang teramat mendalam, kurang percaya dengan pasangan atau bisa juga karena insecurity. Silahkan cari tahu pelan-pelan, apa yang membuat sifat posesif itu tumbuh dan berkembang di jiwa Anda?

Apakah di masa lalu mungkin Anda pernah mengalami kekecewaan yang teramat dalam? Atau mungkin pasangan menunjukkan gerak-gerik dan sifat yang membuat Anda tidak mempercayainya?

Setelah Anda mengetahui penyebab utamanya, segeralah untuk membicarakannya bersama pasangan dengan tujuan bisa mendapatkan jalan keluar terbaik.

2.Cara Mengatasi Sifat Posesif Hindari Menuruti Emosi Sesaat

solusi mengatasi sifat posesif
sumber: freepik.com

Saat terdapat kondisi dimana Anda menjadi terpancing untuk menunjukkan sikap posesif hingga menyulut emosi, sebaiknya Anda berusaha untuk menahan diri dan menenangkan diri terlebih dahulu.

Melakukan tindakan sembrono dan gegabah saat sedang emosi, berujung pada pengambilan keputusan yang tidak baik sehingga berakhir dengan penyesalan.

Rasa cemburu buta yang berlebih, bisa saja membuat Anda memutuskan hubungan saat melihat pasangan Anda berinteraksi dan berkomunikasi dengan orang lain. Padahal, sesuatu yang Anda lihat di depan mata, bisa jadi tidak sesuai dengan kenyataannya.

Untuk itu, selain menenangkan diri, berusahalah untuk berdiskusi setelah emosi yang Anda pendam mulai mereda dan membaik.

3.Belajar Untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Jika penyebab utama Anda menjadi pribadi yang posesif adalah insecurity, maka untuk bisa menghilangkannya Anda harus mulai berusaha untuk meningkatkan kepercayaan diri.

Seiring berjalannya waktu, Anda akan bisa merasa lebih tenang, bisa mengandalkan diri sendiri, tidak lagi bergantung pada pasangan hingga menjalin hubungan yang lebih berkualitas.

Baca juga: 5 Masalah Rumah Tangga yang Sering Terjadi & Solusinya

4.Mulai Fokus Pada Diri Sendiri

Dalam hal ini, fokus pada diri sendiri bukan berarti tidak peduli lagi dengan pasangan ya! Dengan fokus pada diri sendiri, pikiran Anda menjadi lebih tenang dan tidak overthinking.

Anda bisa mulai merencanakan pencapaian pribadi apa saja yang diinginkan di masa mendatang. Sehingga Anda bisa lebih fokus pada value pribadi dibanding terus menerus memikirkan pasangan.

Nah, dengan mengikuti beberapa langkah di atas terkait cara mengatasi sifat posesif, diharapkan Anda bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan memiliki hubungan yang baik dengan pasangan hingga tua nanti.